Manajemen Berat Badan

Apakah Obat Diet untuk Penderita Asam Lambung itu Ada?

Apakah Obat Diet untuk Penderita Asam Lambung itu Ada?

Bagi penderita asam lambung, konsumsi obat adalah hal yang mungkin cukup mengkhawatirkan karena jika tidak hati-hati konsumsi obat bisa membuat asam lambung kumat, termasuk obat diet. Bagaimana pemberian obat diet untuk penderita asam lambung?

Apa itu Obat Diet?

Obat diet adalah produk yang dirancang untuk membantu menurunkan berat badan atau mencegah penambahan berat badan. 

Obat-obatan diet umumnya bekerja melalui 3 cara, yakni:

  • Menurunkan nafsu makan.
  • Mengurangi penyerapan makanan di dalam usus.
  • Meningkatkan pembakaran lemak dan kalori.

Apakah Penderita Asam Lambung boleh Minum Obat Diet?

Obat diet bisa saja berguna dalam menurunkan berat badan untuk penderita asam lambung, tetapi harus diperhatikan juga efek sampingnya.

Penderita asam lambung bisa saja minum obat diet tapi harus disesuaikan dengan kondisinya. Dokter akan memberikan rekomendasi obat diet yang aman.

Penderita asam lambung umumnya akan dianjurkan untuk konsumsi obat yang tidak meningkatkan asam lambung atau bersifat asam seperti kandungan asam gelugur pada obat diet herbal.

Jika menggunakan obat resep, dokter akan menganjurkan untuk konsumsi obat yang tidak memicu peningkatan asam lambung.

Tidak hanya pada penderita asam lambung, dokter akan sangat berhati-hati memberikan obat diet karena tentunya penggunaan sembarangan akan menimbulkan efek samping.

Tapi obat bisa saja diberikan jika terdapat indikasi pemberian obat penurun berat badan.

Apakah Ada Obat Diet untuk Penderita Asam Lambung?

Tidak ada obat khusus diet yang dianjurkan untuk penderita asam lambung. Jika harus konsumsi obat, dokter akan memberikan yang paling minimal efek sampingnya ke lambung.

Selain itu, waktu dan cara konsumsi juga harus diperhatikan mengingat asam lambung bisa meningkat jika diberikan saat perut kosong.

Dokter akan merekomendasikan waktu serta cara konsumsi obat yang disesuaikan dengan masing-masing mekanisme kerja dari obat diet tersebut.

Cara Mengonsumsi Obat Diet untuk Penderita Asam Lambung

Jika kamu memiliki riwayat penyakit asam lambung dan ingin konsumsi obat, sebaiknya konsultasikan ke dokter untuk memilih obat diet yang tepat.

Banyak obat pelangsing yang dijual di pasaran dianggap aman untuk dikonsumsi oleh semua orang. Apabila obat/suplemen bisa ditebus tanpa menggunakan resep, bukan berarti obat tersebut aman untuk dikonsumsi. 

Penggunaan obat tersebut harus sesuai dengan dosis yang telah dianjurkan dan tidak boleh digunakan bersamaan dengan obat lainnya.

Silahkan konsultasi untuk bisa mengonsumsi obat diet yang aman untuk penderita asam lambung.

Cara Menurunkan Berat Badan untuk Penderita Asam Lambung

Agar tidak menimbulkan masalah kesehatan, penderita penyakit asam lambung menurunkan berat badan dengan cara berikut ini.

1. Mengatur Jadwal Makan

Penderita asam lambung sebaiknya mengatur jadwal makan sebaik mungkin. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya mencegah produksi berlebihan dari asam lambung. 

Kamu bisa menerapkan prinsip small frequent feeding atau mengonsumsi makanan dengan porsi kecil namun sering.

2. Menghindari Kebiasaan Berbaring setelah Makan

Berbaring atau tidur setelah makan merupakan kebiasaan buruk yang dapat memicu asam lambung naik. 

Saat berbaring, katup atau otot sfingter yang berada di bawah kerongkongan akan kesulitan untuk mencegah naiknya isi lambung menuju kerongkongan. 

Bila terjadi secara terus-menerus, hal tersebut berisiko memperburuk kondisi penderita penyakit asam lambung.

3. Menghindari Makanan Pemicu Asam Lambung

Tips diet untuk penderita asam lambung berikutnya adalah dengan menghindari berbagai makanan pemicu asam lambung, seperti nangka, kol, kubis, makanan pedas, makanan yang mengandung bawang, minuman beralkohol, dan lain sebagainya.

Selain itu, penderita asam lambung juga dianjurkan untuk menghindari makanan yang bersifat asam karena dapat menimbulkan iritasi dan peradangan pada lapisan dinding lambung. 

4. Memperbanyak Konsumsi Makanan Tinggi Serat

Mengonsumsi makanan tinggi serat dapat membuat tubuh merasa kenyang lebih lama sekaligus meredakan gejala penyakit lambung. 

Adapun beberapa jenis makanan tinggi serat yang baik dikonsumsi oleh penderita asam lambung selama diet adalah roti gandum, buah-buahan, sayuran, dan biji-bijian.

Konsultasi ke Ahli Untuk Konsumsi Obat Diet

Obt diet bisa saja dikonsumsi untuk penderita asam lambung jika terdapat indikasi. Dokter akan memrekomendasikan obat yang minimal efek samping ke lambung.

Selain itu, cara konsumsi dan kombinasi pola hidup sehat akan dianjurkan dokter untuk penderita asam lambung.

Rekomendasi Sirka

Kalau kamu overweight atau obesitas, maka konsultasi ke ahli gizi adalah solusinya. Mereka akan membantumu untuk mendampingi perjalanan penurunan berat badan dan memberikan meal guideline yang sesuai dengan kondisi dan tujuanmu.

Sirka memiliki ahli gizi bersertifikasi yang siap membantumu untuk menurunkan berat badan dan mencapai berat badan ideal.

Terapi farmakologi (pengobatan) dan perubahan gaya hidup bisa digunakan untuk menurunkan berat badan loh! Terutama bagi kamu yang sudah mencoba untuk menurunkan berat badan, tetapi tidak kunjung berhasil.

Sudah banyak orang yang berhasil menurunkan berat badan melalui program diet sehat bersama Sirka loh! 93,5% orang yang mengikuti program Sirka sukses menurunkan berat badannya.

Kalau kamu ingin menurunkan berat badan untuk mencapai berat badan ideal, ahli gizi Sirka dapat membantumu untuk mewujudkannya. Klik tautan ini untuk informasi lengkapnya!

Dokter Indah Agung Aprilia# and Sirka Curriculum Team#

Recent Posts

Sirka Raih Penghargaan di Kategori Digital Health pada Asia-Pacific Action Alliance on Human Resources for Health (AAAH) 2024

Sirka, platform kesehatan digital terkemuka di Indonesia, berhasil meraih penghargaan prestisius dari Asia-Pacific Action Alliance…

2 weeks ago

Norepinephrine – Obat yang bisa Menurunkan Berat Badan?

Norepinephrine - Obat yang bisa Menurunkan Berat Badan? Norepinephrine merupakan hormon dalam tubuh yang fungsinya…

2 months ago

Dapoxetine – Obat Ejakulasi Dini yang bisa Menurunkan Berat Badan?

Dapoxetine - Obat Ejakulasi Dini yang bisa Menurunkan Berat Badan? Dapoxetine merupakan obat yang digunakan…

2 months ago

Benzodiazepine – Obat Kejiwaan yang bisa Menurunkan Berat Badan?

Benzodiazepine - Obat Kejiwaan yang bisa Menurunkan Berat Badan? Benzodiazepine merupakan golongan obat yang tidak…

2 months ago

Klonazepam – Obat Kejang yang bisa Menurunkan Berat Badan?

Klonazepam - Obat Kejang yang bisa Menurunkan Berat Badan? Klonazepam merupakan obat yang digunakan untuk…

2 months ago

Zonisamide – Obat Antiepilepsi yang bisa Menurunkan Berat Badan?

Zonisamide - Obat Antiepilepsi yang bisa Menurunkan Berat Badan? Banyak obat yang beredar dan menawarkan…

2 months ago