Biji Kopi Hijau – Yuk Konsumsi Kopi yang Enak dan Sehat!
Apakah kamu suka minum kopi hijau? Kopi tersebut dibuat dari biji kopi hijau. Biji kopi ini dikatakan banyak manfaatnya untuk kesehatan karena kandungan antioksidannya.
Apa itu biji kopi hijau? Apa bedanya dengan biji kopi lain? Bagaimana dengan manfaat, kandungan, dan cara mengonsumsinya?
Apa Itu Biji Kopi Hijau?
Simpelnya, biji kopi hijau adalah biji kopi yang belum di-roast atau dengan kata lain masih dalam keadaan mentah.
Esktrak biji kopi hijau juga banyak dijual di pasaran, tetapi kita bisa mengonsumsinya dalam bentuk utuh.
Apa Perbedaan Biji Kopi Hijau dengan Biji Kopi Lainnya?
Perbedaan biji kopi hijau dan biji kopi lainnya terletak pada proses roasting bijinya.
Biji kopi hijau tidak di-roast, sehingga zat gizi seperti antioksidannya terjaga dan rasanya lebih asam daripada biji kopi biasa.
Untuk ringkasannya, perbedaan biji kopi hijau dengan biji kopi lainnya adalah:
- Biji kopi hijau punya rasa lebih asam
- Kandungan zat gizi, terutama asam klorogenik, lebih banyak terkandung pada biji kopi hijau
Manfaat Biji Kopi Hijau
Manfaat dari biji kopi hijau berkaitan dengan zat bernama asam klorogenik yang bisa mengurangi risiko penyakit jantung dan diabetes.
Asam klorogenik juga adalah antioksidan yang bisa mencegah terbentuknya radikal bebas di tubuhmu.
Menurut studi pada tahun 2018, grup yang mengonsumsi ekstrak kopi hijau (decaf) mengalami penurunan untuk parameter ini:
- Tekanan darah sistolik
- Gula darah puasa
- Lingkar pinggang
- Skor nafsu makan
Kandungan Gizi Kopi Hijau
Dikutip dari FDC, 100 ml kopi hijau mengandung:
Energi: 42 kkal
Karbohidrat: 9,58 gram
Gula: 9,58 gram
Berapa kandungan kafein dalam kopi hijau? Jawabannya adalah 20-50 mg kafein per 1 cangkir. Jumlah ini lebih rendah dari kopi yang di-roast.
Cara Mengonsumsi Kopi Hijau
Menikmati kopi hijau pastinya enak sekali, tetapi perlu diperhatikan untuk beberapa kondisi di bawah ini, yaitu:
- Hamil
- Menyusui
- Ada anxiety
- Kadar homosistein tinggi
- Diabetes
- Diare
- Epilepsi
- Glaukoma
- IBS (Irritable Bowel Syndrome)
- Osteoporosis
- Insomnia
Orang dengan kondisi yang disebutkan di atas sebaiknya mengurangi atau menghindari konsumsi kopi hijau karena kandungan kafeinnya dapat memperparah gejala dari kondisi tersebut.
Jika tidak mengalami kondisi tersebut, ingat selalu batasan konsumsi kafein dari FDA (Food & Drugs Administration), yaitu 400 mg kafein per hari.
Yuk Konsumsi Biji Kopi Hijau yang Enak dengan Sehat!
Biji kopi hijau mengandung kafein lebih sedikit daripada biji kopi lainnya dan bermanfaat karena kandungan asam klorogeniknya.
Ayo nikmati kopi hijau dengan sehat, yaitu mengonsumsi kopinya, tetapi tetap mempertimbangkan batas konsumsi kafein harian (400 mg/hari).
Rekomendasi Sirka
Sirka shop adalah toko online terpercaya sebagai tempat membeli produk sehat dan ekstrak biji kopi hijau ada di toko ini.
Ingin menikmati lezatnya kopi hijau sekaligus merasakan manfaat dari kopi tersebut? Yuk klik link ini!